RADAR-BARRU.COM- Geliat sektor konstruksi di Kabupaten Barru semakin bergairah dengan hadirnya cabang terbaru Toko Setia Bangunan (STB). Grand Opening cabang ini dilaksanakan pada Rabu (7/1/2026), memperluas jangkauan layanan yang berpusat di Desa Lompo Tengah, Kecamatan Tanete Riaja.
Setia Bangunan hadir sebagai jawaban bagi masyarakat yang membutuhkan alat pertukangan dan bahan bangunan berkualitas namun dengan harga yang tetap ramah di kantong.
Toko ini menawarkan berbagai keunggulan, di antaranya layanan pesanan spandek dengan ukuran custom sesuai kebutuhan pelanggan, ketersediaan besi beton, hingga pipa rol berstandar SNI.
Owner Setia Bangunan, Andy Hamzah—atau yang akrab disapa Lamboten—mengungkapkan bahwa visi utama dari pembukaan cabang ini adalah untuk mempermudah akses masyarakat Barru terhadap material bangunan bermutu.
"Kami hadir untuk menyediakan segala kebutuhan masyarakat Barru dengan harga yang sangat terjangkau. Fokus kami adalah memberikan solusi bagi warga yang sedang membangun, baik dari sisi kelengkapan barang maupun efisiensi biaya, " ujar Andy Hamzah di sela-sela acara peresmian.
Dengan mengedepankan pelayanan prima dan variasi produk yang lengkap, Setia Bangunan diharapkan menjadi mitra utama bagi para pekerja bangunan maupun pemilik hunian di wilayah Barru dan sekitarnya.
Sumber: redaksi
Posting Komentar